You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.

Sistem Informasi Pekon Pura Mekar

Kec. Gedung Surian, Kab. LAMPUNG BARAT, Prov. Lampung
Info

PEKON PURAMEKAR MENGIKUTI PEMBINAAN DETEKSI DINI FAKTOR RISIKO DAN PTM PRIORITAS DI PUSKESMAS GEDUNG SURIAN


PURAMEKAR. Selasa, 19 September 2023. Pekon Puramekar menghadiri pelatihan Posbindu di Aula Puskesmas Gedung Surian. dengan menghadirkan pemateri dari Dinas Kesehatan Kabupaten Lampung Barat. Adapun materi-materi yang disampaikan dalam pelatihan tersebut adalah sebagai berikut:

  1. DETEKSI DINI PENYAKIT TIDAK MENULAR (PTM) PRIORITAS

Salah satu pilar transformasi kesehatan adalah transformasi layanan primer meliputi : edukasi penduduk, pencegahan primer, pencegahan sekunder, dan meningkatkan kapasitas layanan primer.

Pencegahan sekunder meliputi: skrinning 14 penyakit penyebab kematian tertinggi ditiap sasaran usia, skrinning stunting dan peningkatan ANC untuk kesehatan ibu dan bayi.

Adapun kelompok sasaran yang mendapatkan skrinning PTM Prioritas yaitu: hipertensi, diabetes mellitus, obesitias, stroke, jantung, ppok, kanker payudara, kanker leher Rahim, gangguan indera (katarak dan kelainan refraksi, tuli kongenital, dan otitis media supurative kronis).

Lakukan deteksi dini factor risiko PTM secara berkala dengan cara mengukur tekanan darah, gula darah, serta indesks massa tubuh/lingkar perut.

Posbindu PTM (Pos Pembinaan Terpadu Penyakit Tidak Menular).

Apa itu posbindu PTM? Posbindu PTM merupakan kegiatan pengendalian factor risiko PTM melalui pemberdayaan masayarakat. Sasaran program ini ditujukan kepada seluruh masyarakat sehan dan beresiko yang berusia mulai dari 15 tahun keatas.

Manfaat diadakannya posbindu yaitu untuk mengetahui/mendeteksi factor resiko PTM, melakukan upaya intervensi factor resiko PTM dengan memodifikasi perilaku konseling dan edukasi, melakukan rujukan bagi individu beresiko tinggi yang memerlukan layanan pengobatan lebih lanjut.

  1. Frambusia, Penyakit menular

Frambusia yaitu penyakit treponematus atau penyakit hilang timbul mengenai kulit bahkan tulang, yang disebabkan oleh triponema parteneu. Dengan sinonim lain Patek, Puru, Pian, Jaw, atau orang awam menyebutnya koreng.

Faktor resiko: kebersihan personal (PHBS), sosial ekonomi rendah, lingkungan buruk (sanitasi, air bersih) anak-anak. Perjalanin penyakit: bersifat kronis, masa inkubasi 9-90 hari (21 hari), lesi awal pada port d’entre, terdiri dalam tiga stadium.

Stadium I: 3-6 bulan

Stadium II: ≥ 6 bulan

Stadium III: setelah 5-10 tahun

@IPS.

 

Bagikan artikel ini: